Monday, 20 April 2009

SUASANA DESA ( BUKAN NDESO )


Desaku bernama desa Jaten kecamatan Juwiring kabupaten Klaten. Letaknya jauh dari pusat kota Klaten, kurang lebih 20 km ke arah utara-timur. Masih sangat luas sawah yang terhampar. Pagi di desa sudah dimulai sejak pukul 03.30 pagi. Suasana sepagi itu sudah banyak ibu-ibu atau bapak-bapak yang berangkat menuju pasar Delanggu. Mereka kebanyakan menggunakan sepeda dengan bronjong di belakang. Bronjong ialah sejenis keranjang besar yang terpasang diboncengan sepeda ontel. Terbuat dari bambu dan berbentuk kantong menggantung di sisi kanan-kiri sepeda. Para ibu dan bapak yang ke pasar menggunakan bronjong untuk mengangkut barang dagangan atau kulakan. Ternyata tak hanyamenggunakan sepeda. Sebagian lagi banyak yang berjalan kaki sambil menggendong barang dagangan dengan menggunakan tomblok yaitu keranjang bambu. Barang yang mereka bawa ke pasar biasanya sembako, mulai dari beras, kelapa, tempe bahkan berbagai macam unggas.

0 comments: